Sabtu, 06 November 2010

Kawat beraliran listrik

Ketika aq terlempar jauh ke arah horisontal setelah menyentuh konduktor listrik yang hidup, dari manakah gaya yang menyebabkannya?? Katanya,sebuah reaksi terjadi coz ada aksi, tapi disini jelas nggak ada aksi mendorong dari konduktor listrik tersebut.

Gaya itu berasal dari otot – ototmu sendiri, ketika sebuah arus listrik menjalar melalui tubuhmu, otot – otot terangsang untuk berkontraksi secara kuat, sering lebih kuat dibanding ketika kontraksi terjadi secara sengaja.

Biasanya tubuh menetapkan batas – batas sesuai proporsi serat – serat otot yang dapat berkontraksi secara sengaja sekaligus. Stres yang ekstrem dapat menyebabkan tubuh menaikkan batas – batas ini, yang memungkinkan pengerahan tenaga lebih besar dengan resiko cedera. Inilah dasar dari efek “Kekuatan histerik” yang diketahui memungkan seorang ibu mengangkat sebuah mobil ketika anaknya terperangkap dibawahnya, ato memungkikan orang sakit jiwa memiliki kekuatan lebih besar daripada beberapa perawat normal sekaligus.

Ketika otot terangsang oleh sebuah arus listrik, batas yag diprogramkan tadi tidak berlaku, maka kontraksinya bisa luar biasa. Arus listrik biasanya mengalir dari sebelah tangan, lewat perut, dan keluar dari salah satu atau kedua kaki yang dapat menyebabkan otot – otot diseluruh tubuh berkontraksi secara sekaligus. Hasilnya nggak dapat diramal, tapi mengingat kekuatan otot – otot kaki dan punggung, sengatan listrik sering membuat korban melayang jauh dari tempat kejadian tanpa gerak yang disengaja sama sekalih. Akibat kejutan yang nggak terdsuga itu, kamu akan merasa seolah – olah terlempar meskipun sesungguhnya kamu yang melempar dirimu sendiri.

Jarak terbang orang tersengat listrik bisa menakjubkan. Dalam suatu kasus perempuan sedang berada di pelataran parkir yang basah sewaktu petir tiba – tiba menyambar. Ketika sadra dia menemukan diri berada di tempat yagn berjarak 12 meter dari tempat ia tersambar petir. Bagaimanapun dalam kasus ini ada juga gaya fisik yang terjadi akibat ledakan uap (steam explosion), ketika air pada tubuhnya dan di sekitar tempat ia berdiri langsung mendidih oleh sambaran petir. Perempuan ini selamat, tapi sebagian tubuhnya lumpuh akibat kerusakan saraf dan cedera lain.

Efek samping yang umum ketika orang tersengat listrik sampai terlempar jauh, sealin memar – memar dan cedera lain adalah otot yang koyak akibat kontraksi – kontraksi otot yang ekstrem. Kejadian ini juga dapat merusak sendi serta jaringan penghubung. Ahli fisioterapi, chiropractor dan pakar osteopathy mungkin lebih suka meminta pasien baru andai mereka pernah terkena sengatan listrik.

Terlempar jauh oleh sengatan listrik barangkali menguntungkan buat seseorang karena kontak listrik jadi terputus. Dalam kasus – kasus lain, khususnya apabila sumber listrik terdapat pada benda yang sedang mereka pegang, tangan korban sering terkunci pada benda itu. Mereka nggak mampu melepaskan diri dan, tanpa campur tangan orang lain, mereka bisa tewas karena fibrilasi jantung atau oleh kejutan listrik.

Aq inget sebuah kabar burung tentang sebuah mikrofon yang nggak dibumikan dengan baik sehingga menyebabkan penyanyi rock yang memakainya tiba – tiba nggak bisa melepaskannya. Repotnya, berguling – guling sambil menjerit – jerit merupakan gaya khas penyanyi rock pada setiap pertunjukkannya. Agak lama kemudian baru salah seorang anggota tim sadar bahwa kejadian kali nie bukan sebuah atraksi, maka lairan listrik segera dimatikan.

Tidak ada komentar: